Pengurus IPSM Pematangsiantar Periode 2025–2030 Resmi Dilantik

PEMATANG SIANTAR (detikgp.com) – Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi yang diwakili Kepala Dinsos P3A Agustina Bulan Lasma Sihombing melantik Pengurus Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Kota Pematangsiantar Periode 2025–2030, di Ruang Serbaguna Pemko Pematangsiantar, Sabtu (22/11/2025).

Dalam sambutan tertulisnya, Wesly berharap IPSM menjadi wadah koordinasi, konsultasi, pertukaran informasi, serta pengembangan kemampuan teknis di bidang kesejahteraan sosial. Ia menegaskan IPSM diharapkan menjadi mitra strategis pemerintah dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan sosial serta mendukung percepatan pembangunan menuju Pematangsiantar yang Cerdas, Sehat, Kreatif, dan Selaras.

Berdasarkan SK Wali Kota Pematangsiantar Nomor 001/100.3.3.3/3569/X/2025, Erna Suriany Sitorus ditetapkan sebagai Ketua IPSM, didampingi Misriariani sebagai sekretaris dan Wasliyani sebagai bendahara.

Erna menyampaikan komitmennya untuk menghadirkan program nyata bagi masyarakat, khususnya yang membutuhkan pendampingan sosial. Pelantikan ditandai dengan penyerahan pataka kepada pengurus IPSM yang baru. (Red./Rps)

Editor: Nurul Khairiyah

Pematang SiantarSiantarSumut
Comments (0)
Add Comment