BEKASI (detikgarudaperkasa.com) – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kota Bekasi, Robert Siagian mengatakan bahwa sejumlah wifi gratis atau wifi publik di Kota Bekasi bakal direlokasi. Hal tersebut dilakukan karena wifi tersebut dirasa oleh masyarakat tidak efektif.
Kata Robert, relokasi berdasarkan usulan warga. Sebab keberadaan wifi tersebut dipasang di titik yang jarang warga berkumpul.
“Makanya berdasarkan usulan warga nanti kita pindahkan di tempat yang memang menjadi titik kumpul warga,” kata Robert, Sabtu (25/1/2025).
Kendati begitu, jumlah wifi yang rencananya direlokasi tidak banyak. Sebelumnya, Pemerintah Kota Bekasi berencana menambah lokasi WiFi gratis publik yang diprioritaskan pada tahun 2025. Pelaksanaan tersebut melalui Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bekasi periode 2018-2023 yang sebelumnya sudah ada 1.000 titik.
Kepala Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kota Bekasi, Robert Siagian menyatakan penambahan 100 titik lokasi WiFi gratis akan dilakukan di sejumlah wilayah.
“Ada pengajuan yang diajukan, jadi tahun ini ada penambahan 100 titik tambahan lagi WiFi publik. Jadi nanti akan ada 1.100 titik,” kata Robert kepada wartawan, Kamis (23/1/2025).
Kata Robert, pelaksanaan penambangan 100 titik lokasi direncanakan pada Maret 2025. Penambahan itu juga berdasarkan dari skala pengajuan dari lingkungan masyarakat.
“Kita harapkan ya tentunya yang bisa diakses warga. Jadi nanti prioritas WiFi itu disetiap kecamatan yang belum mendapatkan,” ucap dia. (Aka)
Editor: Nurul Khairiyah